Monthly Archives: September 2017

H. Abdullah Bendahara Yayasan Miftahul Ulum Gandul, Cinere, Depok beserta rombongan studi banding di Sekolah Unggulan Al-Yalu Malang

Jabodetabek-Malang serasa dekat. Itulah ungkapan rasa saat Sekolah Unggulan AL-YA’LU menerima tamu rombongan dari Yayasan Miftahul Ulum Gandul, Cinere, Depok, Jawa Barat pada hari Jum’at, 22 September 2017. Rombongan studi banding ini berjumlah 80 orang terdiri dari pengurus yayasan, guru RA, guru SD, guru SMP serta tenaga kependidikan.
….

MENYIMAK – Pengurus Yayasan Miftahul Ulum Cinere didampingi Kepala RA, SDIT, SMPIT, dewan guru dan tenaga kependidikan menyimak tayangan Sekolah Unggulan AL-YA`LU

Bendahara Yayasan Miftahul Ulum, H. Abdullah, sebagai pimpinan rombongan dalam sambutan beliau menyampaikan bahwa kunjungan ke Sekolah Unggulan AL-YA’LU ini adalah untuk studi banding guna mendapatkan masukan yang membangun bagi yayasan, kepala sekolah, dewan guru dan tenaga kependidikan. Terkait hal tersebut beliau mengharapkan RA-SD-SMP Unggulan Al-Ya’lu untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan dalam mengelola pendidikan guna mendidik putra-putri bangsa yang bertaqwa, berakhlaq mulia dan berprestasi tinggi.
….Beberapa pertanyaan diajukan dalam tanya jawab seusai presentasi dan de-tour ke areal TK, SD, maupun SMP Unggulan Al-Ya’lu. Beberapa hal yang menarik adalah menanyakan tentang kurikulum dan pengelolaan pembelajaran hingga peserta didik Al-Ya’lu mampu berkompetisi dan memperoleh beberapa prestasi hingga tingkat internasional.
….Acara kunjungan diakhiri dengan penyerahan cinderamata dari yayasan Miftahul Ulum kepada Yayasan

Selamat datang juri Adiwiyata di SD Unggulan Al-Ya’lu

Pagi itu di awal bulan September 2017 siswa-siswi SD Unggulan Al-Ya’lu bersiap rapi di halaman sekolah. Mereka siap menyambut tim juri Adiwiyata Provinsi Jawa Timur. Berpakaian dengan kostum yang menunjukkan cinta lingkungan hidup dan budaya daerah Malang. Tampak di dekat anak-anak adalah Pengawas Sekolah, Babinkamtibmas, Kasi Kurikulum Dikdas Dinas Pendidikan Kota Malang, Pejabat Dinas Lingkungan Hidup Kota Malang, Bapak Lurah Arjosari Malang, Komite Sekolah, Yayasan dan dewan guru.

Tim penilai Adiwiyata berbincang dengan Bapak Pengawas SD disaksikan Kepala DInas Pendidikan Kota Malang, guru dan wali siswa

Saatnya tiba, alunan musik bergema, dewan juri menerima pengalungan bunga sebagai tanda selamat datang. Di depan dewan juri tampak para penari Bapang. Serangkaian seremoni masih berlanjut hingga pengumandangan visi dan misi SD Unggulan AL-Ya’lu oelh semua siswa dan pemangku kepentingan (steakholder) di AL-Ya’lu.

Tim penilai Adiwiyata melihat kerajinan daur ulang sampah di SD Unggulan Al-Yalu

Anak-anak memandu dewan juri untuk visitasi ke pokja-pokja yang telah disiapkan. Di setiap pokja sudah siap beberapa siswa yang akan memaparkan tentang aktivitas pokjanya masing-masing.

Yang lebih istimewa, saat penilaian Adiwiyata ini SD Unggulan Al-Ya’lu mendapatkan spirit berkat dukungan langsung Kepala Dinas Pendidikan Kota Malang Ibu Hj. Zubaidah, M.Pd. Beliau turut meninjau pokja-pokja yang akan dinilai dan memberi dukungan kepada para siswa yang bertugas. Semoga berhasil menjadi sekolah yang unggul dalam prestasi, budi pekerti dan melestarikan lingkungan hidup. Viva Al-Ya’lu.